TP PKK Desa Cileuleus Siap Sukseskan PKK

 

Pemerintah Desa (Pemdes) Cileueus, Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya, Provinsi Jawa Barat, memberikan bantuan sebanyak 810 maker untuk masyarakat Desa Cileuleus dari mulai umur 4 tahun hingga lanjut usia masing-masing diberi 2 masker/orang.

Secara simbolis bantuan masker tersebut diserahkan oleh Kepala Desa selaku pembina Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK), Anang Hardi kepada Ketua TP PKK Desa Cileuleus, Nunung Nurhayati yang bertempat di gedung olahraga Desa Cileuleus, Sabtu (26/09/2020) siang.

Jumlahnya 8100 masker setiap warga mendapatkan 2 masker. Yang kemarin heboh di Kp. Mulyasari ada warga terpapar positif Covid 19, Alhamdulillah atas kerjasama dari semua pihak sekarang suami istri tersebut sudah negatif.

"Anggaran Dana Desa tahun 2020 yang seharusnya untuk pembagunan infrastruktur melalui mekanisme pelaksanaan Musyawarah Desa Khusus (MUSDESUS) dialokasikan untuk membeli masker, Bantuan Langsung Tunai (BLT) dan pencegahan wabah Covid 19 atau Virus Corona. Masyarakat Desa Cileuleus yang belum mendapatkan bantuan tinggal 12 orang lagi," ujar Anang Hardi dalam sambutanya. 

Baca Juga: Tim Penilai Lomba Kampung Sehat Tingkat Kabupaten Tasikmalaya


Selain itu, Anang juga menyampaikan keluhannya kepada Camat terkait belum cairnya penghasilan tetap (Siltap) atau gaji Perangkat desa khususnya di wilayah Kecamatan Cisayong umumnya Kabupaten Tasikmalaya.

Camat mengapresiasi kepada TP PKK Desa Cileuleus yang mana dalam pelaksanaan kegiatan tersebut dari mulai protokol atau pembawa acara, pembacaan ayat Suci Al-Qur'an dan lain-lainnya oleh anggota PKK.

"Apresiasi kepada PKK Desa Cileuleus sangat baik dan itu tandanya sudah ada pembinaan secara berjenjang," tutur Camat Cisayong Drs. Yayat Suryatna.

Menurut Yayat, PKK itu harus mengingatkan dan mendorong sampai tingkat RT saat kita sedang berada dalam situasi pandemi serta menurut informasi pandemi itu merupakan siklus 100 tahunan.

"Dalam situasi saat ini respon Pemerintah sangat baik dan kita harus berhati-hati dan jangan panik. Kades (Kepala desa) sangat respon padasaat ada yang dinyatakan positif, langsung nelepon, saya langsung turun ke lokasi bersama Muspika. Itu merupakan komunikasi secara berjenjang," ungkapnya.

Perang melawan Corona masih jauh dari sukses padasaat mendapat informasi selalu di pantau oleh Pemerintah dan dalam situasi saat ini harus selalu memakai masker padasaat keluar rumah, jaga jarak, dan cuci tangan yang bersih.

"Masyarakat harus memiliki minimal 4 masker/orang yang 2 masker dari DD dan 2 lagi secara swadaya," imbuhnya.

Hasil zoom metting dengan Mendagri, terang Yayat, kita agar menyukseskan Pilkada “Sukses tanpa ekses dan sehat”. Pilkada saat ini tidak seperti dulu, Pilkada sekarang TPS menyiapkan sarung tangan, dan surat panggilan secara bertahap hingga sampai 19.00 Wib, serta para anggota PPS wajib di rapid tes.

"Sekali pun akan melaksanakan Pilkada, Insyaalloh aman karena akan didesain sesuai dengan protokol kesehatan yang melibatkan PKK secara berjenjang baik di lingkungan RT dan RW," tambahnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Ketua TP PKK Kecamatan Cisayong Devi Noviyanty, AM., KG, bahwa dalam situasi pandemi Covid 19 sekarang ini harus selalu melaksanakan sesuai dengan protokol kesehatan yaitu, Memakai masker saat keluar rumah, Jaga jarak, Jangan berkerumun, dan Cuci tangan.

"Weyahna mulai dari bulan maret lalu dalam masa pandemi banyak aturan harus mematuhi protokol kesehatan, keluar rumah/bepergian jauh wajib memaki masker agar tidak terpapar.

Membawa masker harus lebih dari 1, membawa hend sanitizer, membawa air minum sendiri, dan lain-lainnya serta idealnya 1 orang itu harus memiliki 4 masker yang 2 masker dari Pemdes diserahkan kepada PKK Desa melalui GEBRAKMASKER (Gerakan Pakai Masker) di bagikan kepada masyarkat Desa Cileuleus," pungkasnya.

Dalam acara tersebut dihadiri oleh Camat Drs. Yayat Suryatna, Ketua TP PKK Devi Noviyanty, AM., KG, Anggota PKK Kecamatan, dan Sat-Pol PP Kecamatan Cisayong Toto Tosin, Babinkamtimbas, TP PKK serta perangkat Desa Cileuleus.

Selanjutnya, Ketua PKK Desa Cileuleus Nunung Nurhayati secara simbolis memberikan bantuan masker tersebut kepada beberapa warga masyarakat di wilayah RT 009 RW 002 Kp. Sirnarasa yang didampingi oleh Sekretaris desa Yani Suryani, Kaur Keuangan Aep Sepudin, dan anggota PKK perwakilan Kp. Sirnarasa.

Setelah sebelumnya, Rabu 23 September lalu bertempat di Gor Desa Cileuleus, Ketua PKK bersama anggota PKK Desa perwakilan dari setiap Kampung yang dipimpin oleh Kepala desa didampingi oleh Sekdes dan Kaur Keuangan menghitung jumlah warga masyarakat di masing-masing RT.

Dusun Sukamulya dengan jumlah sebanyak 1402 masker, Dusun Sirnarasa jumlah sebanyak 2154 masker, Dusun Lengensari jumlah sebanyak 2250 masker dan Dusun Sindangtanjung jumlah sebanyak 2054 masker dengan jumlah total sebanyak 7.860 masker serta ditambah cadangan sebanyak 240 masker. Sumber: Berita Subang

Posting Komentar

0 Komentar